Berita

Pengamat: Pasangan Prabowo-Hatta Mewakili Aspirasi Parpol Islam

 

Pasangan capres dan cawapres, Prabowo-Hatta (Republika/Aditya Pradana Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan kandidat capres Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto, dan cawapres Partai dari Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa, sudah mewakili aspirasi parpol Islam. Menurut Pengamat politik Islam Universitas Indonesia (UI), Dr H Abdul Mutaali, kedua calon pasangan  tersebut merupakan bentuk ikhtiar politik dan bisa menjadi harapan kebanyakan masyarakat Indonesia.  

"Ikhtiar politik kandidat Prabowo - Hatta tidak hanya berasal dari politisi tetapi juga para ulama, cendekiawan Muslim dan duet ini bisa menjadi harapan masyarakat Indonesia kebanyakan," tutur Abdul Mutaali saat dihubungi Republika, Rabu malam (15/5). 

Kita harus fair melihat kenyataan dan ketokohan masing-masing calon. Walaupun tidak seluruh elemen politik Islam ada dalam poros ini, ujarnya, paling tidak seluruh elemen masyarakat Muslim ada dalam poros ini. 

Abdul Mutaali yang juga Direktur Pusat Kajian Timur Tengah dan Islam (PKTTI) UI mengatakan jika parpol-parpol Islam itu belum mampu membangun rumah sendiri, maka emergency exitnya adalah mncari rumah kontrakan yang representatif. Melihat konteks politik hari ini, katanya, poros Partai Gerinda dan PAN dapat dijadikan rumah kontrakan itu.

Sumber : http://www.republika.co.id/berita/pemilu/menuju-ri-1/14/05/14/n5klah-pengamat-pasangan-prabowohatta-mewakili-aspirasi-parpol-islam



Lihat semua berita

Video Ceramah/Khutbah Jumat

Lihat semua video ceramah/khutbah Jumat